Kami adalah Sanggar dan komunitas Tari dan Musik Tradisional yang hampir mewakili semua kesenian di Indonesia, dari Aceh hingga Papua. Pusat Pelatihan kami berada di Sanggar Pusat Banten dan Cabang Perwakilan di Jakarta Selatan. Visi kami adalah melestarikan kebudayaan Indonesia sedini mungkin, dikenal oleh semua elemen masyarakat.
Selasa, 21 Januari 2014
Rampak Bedug pada Grand Opening RS. Pertamedika, Sentul City, Bogor
RS. Pertamedika merupakan rumah sakit swasta milik Pertamina yang beroperasi disekitar Sentul City, Bogor. Rumah sakit yang berada tidak jauh dari exit tol Sentul Selatan ini sudah beroperasi sekitar 3-4 bulan yang lalu, namun secara resmi mengenai pengoperasiannya belum diumumkan. Tepat tanggal 20 Januari 2014 peresmian yang juga dihadiri Menkokesra dan Mentri BUMN ini dibuka untuk umum secara simbolis dengan pemukulan bedug, tidak lama berselang Rampak Bedug Kampung Seni Yudha Asri, melengkapi kemeriahan acara grand opening tersebut.
Rabu, 15 Januari 2014
Prosesi Latihan Angklung di Sanggar Yudha Asri
Angklung merupakan alat musik tradisional khas Sunda/Jawa Barat yang terbuat dari bambu. Cara memainkannya dengan cara digetarkan, namun ada juga yang dipukul seperti Gambang dan Calung.
Belum lama ini, Angklung dijadikan Warisan Budaya Dunia (The Intangible Heritage) oleh UNESCO yaitu sebuah lembaga PBB yang mengelola pendidikan dan kebudayaan dunia pada Tanggal 18 November 2010.
Di Sanggar Yudha Asri(Kampung Seni Yudha Asri), alat musik Angklung dirasa perlu untuk memenuhi kebutuhan sanggar. Alat musik ini nantinya bias dimainkan baik dalam bentuk seni murni maupun kolaborasi.
Senin, 13 Januari 2014
Rampak Bedug dan Tari Kontemporer Meriahkan Tahun Baru 2014 di Hotel Marbela, Anyer
Sabtu, 11 Januari 2014
Gambus dan Tari Sufi dalam acara resepsi pernikahan Anisa dan Rahmat di Cijantung, Jakarta Timur
Gambus dan Tari Sufi Sanggar Yudha Asri dalam acara resepsi pernikahan Anisa dan Rahmat di Cijantung, Jakarta Timur
Tari Medley dalam acara Perdana Consulting Hotel Double Three Cikini, Jakarta Pusat
Tari Medley Sanggar Yudha Asri dalam acara Perdana Consulting di Hotel Double Three Cikini, Jakarta Pusat.
Senin, 16 Desember 2013
Pentas Seni Akhir Tahun Kampung Seni 2013 di Hadiri Wakil Gubernur Banten Ir. Rano Karno
Pentas Seni merupakan kegiatan tahunan sanggar Kampung Seni Yudha Asri dengan tujuan mengasah kreatifitas anak-anak sanggar pada khususnya dan pada umumnya untuk para pelaku seni se-Provinsi Banten. Ada hal spesial dalam ajang tahunan kali ini, yaitu dengan hadirnya Wakil Gubernur Banten, Ir. Rano Karno. Tentu ini merupakan motivasi tersendiri bagi para pelaku seni untuk membuktikan mereka bahwa sampai saat ini, para seniman tradisional masih tetap eksis dan perlu mendapat perhatian serius dari pemerintah daerah Banten pada khususnya.
Sabtu, 15 Juni 2013
Minggu, 09 Juni 2013
Langganan:
Postingan (Atom)
Cover Lathi-Weird Genius oleh Sanggar Yudha Asri(Kolaborasi Musik Modern-Tradisional)
Seni cover lagu/musik adalah hal umum saat ini yang sering dilakukan baik oleh musisi maupun pelaku seni tradisi, tujuannya adalah untuk men...
-
Topeng merupakan atribut dari kesenian Bedug Kerok Kampung Seni Yudha Asri. Karena topeng ini merupkan perlengkapan seni Bedug Kerok, maka d...
-
Gamelan Mini(Cokekan)Sanggar Yudha Asri dalam acara ramah tamah Keluarga Ibu Soeratman, Jaticempaka, Pondok Gede, Jakarta Timur. ...