Belajar tidaklah harus didalam ruangan, untuk mengekspresikan potensi secara maksimal terkadang butuh suasana yang beda, tenang, jauh dari keramaian, namun menantang. Iya, itulah yang dilakukan anak-anak Sanggar Seni Tradisional Yudha Asri dalam mengisi kekosongan dari berbagai kegiatan di sanggar sehari-harinya.
Mengambil tempat di Curug 1000, Kab. Bogor, Jawa Barat karena dianggap cukup cocok untuk anak-anak dalam mengeksplorasi segala potensi yang dimilikinya, baik dari gerakan tari, memainkan alat musik dan segala unsur yang mendukung akan terciptanya suatu karya seni. Diharapkan dengan diadakannya kegiatan ini, semua elemen Sanggar Yudha Asri bisa maksimal dalam setiap pertunjukan seni tari dan musik. Berikut adalah beberapa dokumentasi selama kegiatan.